Sederhana Yang Berkualitas
Madiun, amoplusmagz.com – Car audio system yang mumpuni diperlukan pemilihan serta penataan secara tepat untuk menghasilkan kualitas suara di atas rata-rata. Untuk itu diperlukan Installer sound khusus mobil yang mampu “meramu” setiap komponen agar dapat berkerja secara optimal. Pada kesempatan ini, kami tim AmoPlus disuguhkan sebuah sistem audio mobil, dimana proses modifikasinya dilakukan oleh Installer H2R Audio yang workshopnya berada di Jalan Serayu, Madiun.
Kali ini kami disuguhkan sistem audio pada mobil KIA Rio dan sudah melalui proses modifikasi serta setting audio dengan penggunaan komponen yang tergolong cukup simpel, dimana hanya terdapat dua unit power amplifier serta sebuah penguat daya terintegrasi dengan prosesor DSP, sehingga penempatan komponen tidak menyita space terlalu banyak.
Untuk sistem speaker mengadopsi produk Audiocircle, baik untuk tweeter dan driver midrange yang menggunakan seri Pro Line, sedangkan driver midbasnya menggunakan seri Berlin Line
Speaker, dimana jajaran speaker tersebut berada di bagian ruang kemudi yang memang menjadi area utama sebagai ruang dengarnya.
Sumber suara atau head unit untuk sistem ini memanfaatkan produk Alpine ILX 509 E yang merupakan jenis single-DIN generasi terkini yang memiliki layar 9 inci dengan fitur CarPlay Wireless dan Android, termasuk dukungan GUI terbaru yang mudah digunakan dan diaplikasikan. Selain itu, Anda dapat dengan mudah mengakses melalui smartphone yang Anda sukai dengan fitur kontrol suara secara utuh.
Sebagai “otak” dari sistem audio ini menggunakan modul prosesor DSP buatan STEG seri SDSP10 yang didukung fitur mewah, bahkan dilengkapi dengan penguat daya 10 channel DSP dan 8 channel amplifier yang memiliki daya keluaran cukup besar. Sehingga mencukupi untuk mendukung sistem speaker di atas.
Untuk menghandel driver subwoofer Audio circle Berlin Line, disiapkan sebuah power amplifier Monoblok Steg S1000 yang mampu digenjot daya keluarannya mencapai 1.000 watt pada impedansi 2 Ohm, yang tentunya sangat memadai untuk menangani subwoofer tersebut.
Komponen penunjang lain yang tidak kalah penting adalah kabel setrum dari Dios Delamusica, kabel speaker Dios Delamusica Red, kabel RCA OG Red Series, serta pengaman (fuse) dari HM Labs, dan satu lagi komponen penjaga arus agar tetap stabil, berupa Super Capasitor NRG serta Volt stabilizer dari Brian.
Dari hasil pengamatan kami, sistem audio pada KIA Rio kali ini, mampu menampilkan kemewahan sistem audio dengan konsep yang sederhana , bahkan cermat dalam memodifikasi sistem audio melalui pemilihan perangkat dengan konsep Sound Quality dengan hanya sedikit menyita tempat di bagian kabin belakang tanpa mengurangi estetika ruang kabin secara menyeluruh.
No comments so far.
Be first to leave comment below.