Dari luar mungkin mobil ini nampak biasa-biasa saja. Tapi cobalah masuk kebagian dalamnya, disana sudah tertanam sebuah sistem audio yang terbilang cukup mumpuni.
Untuk ukuran mobil harian sistem audio yang terpasang di mobil Toyota Avanza ini sebetulnya sudah terbilang superior. Lihat saja perangkat yang digunakan, hamper seluruhnya dihuni oleh produk-produk branded. Mulai dari head unit, prosesor, amplifier, hingga ke speaker-speaker yang digunakan. Sang pemiliknya tak mau tanggung-tanggung dalam memodifikasi sektor audio di mobil. Demi mendapatkan hasil suara yang baik ia rela menggelontorkan dana yang tentu jumlahnya tidak sedikit. Selama hasilnya sesuai ekspektasi soal biaya tak jadi masalah baginya.
Mulai dari head unit. Bila sang pemilik bukan merupakan seorang pecinta car audio sejati tak mungkin ia mengaplikasikan head unit secanggih ini di mobilnya. Seperti yang telah kita ketahui bersama bahwa head unit Sony HiRes ini memang memiliki fitur yang terbilang sangat mumpuni. Kemampuannya membaca file-file HiRes membuatnya banyak diminati para pecinta car audio di tanah air.
Beranjak ke sound prosesordan amplifier. Pada mobil ini terpasang satu buah prosesor Helix DSP Pro dan tiga amplifier Mosconi. Agar terlihat lebih rapi maka untuk penempatan mereka semua ditempatkan pada bagian belakang mobil. Hal ini sang pemilik rela melepaskan satu baris bangku di bagian belakang mobilnya untuk penempatan perangkat-perangkat audio. Dengan seperti itu tiap perangkat yang ditempatkan pada area ini dapat tertata dengan baik dan tentunya tetap sedap untuk dipandang.
Sebagai pengisi suara di bagian depan sang pemilik menyematkan satu set speaker 3 way Sinfoni pada pilar A. Untuk mendapatkan hasil suara yang lebih baik maka beberapa treatment punt turut dilakukan pada bagian depan ini. Diantaranya adalah seperti yang dapat kita lihat pada area dashboard mobilini. Area dashboard pada mobil ini khusus pada bagian permukaan atasnya dilapisi dengan suatu bahan yang sifatnya dapat meredam suara. Meredam disini bukan berarti mematikan suara, tapi lebih tepatnya adalah mengurangi atau menyerap beberapa frekuensi yang dirasa cukup mengganggu. Dengan seperti itu suara yang keluar dari tiap speaker pun akan terdengar lebih enak.
Beberapa orang mungkin tak akan menyangka jika mobil ini memiliki sistem audio yang mumpuni. Hal tersebut bias dikatakan wajar Karena nampa keluar mobil ini hamper tak jauh berbeda dengan mobil-mobil pada umumnya. Tapi kami yakin prespektif mereka akan berubah seketika saat mereka mulai memasuki bagian dalam mobil.
No comments so far.
Be first to leave comment below.