


Sistem speaker kombinasi bisa menjadi inspirasi baru.
Amoplus Magazine – Jika anda jenuh dengan konsep yang itu-itu saja, mengkombinasikan berbagai merk dalam satu rangkaian speaker bisa menjadi inspirasi baru. Tak perlu terus terdistrak dengan pakem harus satu set speaker dengan merk yang sama.
Seperti apa yang telah dilakukan oleh workshop audio yang berlokasi di Jakarta Barat, Mega Audio Jakarta. Selain menjadi salah satu mobil SUV idaman banyak orang, Mazda CX5 ini sekarang memiliki sistem audio yang menarik untuk dikulik. Untuk itu, mari kita kulik satu-persatu perangkat audio yang digunakan pada mobil ini.
Yang pertama adalah bagian head unit. Sang installer menggunakan head unit hires buatan Sony. Ia memasang head unit tersebut di bawah dashboard sebelah kiri karena sang pemilik tetap mempertahankan head unit lamanya. Performa head unitnya bagus. Ia dapat mengatur dengan baik konsep suara yang diinginkan.
Untuk urusan set speakernya, sang installer tidak memasang seperti biasanya kebanyakan pemain audio yang menggunakan satu set. Kita akan melihat Sang installer mengkombinasikan dengan berbagai merk. Speaker 2020yang digunakan di lini depan menggunakan super tweeter Sony, tweeter Focal, midrange Micro Precision dan untuk midbass ia menggunakan buatan Focal. Tweeter dan midrange berada di pilar A, sementara midbass di doortrim pintu.
Nah kalau untuk bagian subwoofer, ia mempercayakan kinerja dari produk buatan Focal. Tidak tanggung-tanggung, ia memasang 2 unit subwoofer di lantai bagasi belakang. Subwoofer itu berada di tengah-tengah sealed box amplifier yang membentuk letter U. 2 buah subwoofer tersebut menghasilkan suara beat bass yang cukup besar untuk ukuran sistem SQ.
Untuk menghasilkan sistem audio yang unik dan tidak biasa, kita bisa mengkombinasikan dengan berbagai merk. Tetapi tetap dengan takaran dan perhitungan yang tepat. Untuk itu kamu bisa mendiskusikan terlebih dahulu dengan installermu. Jika kamu tertarik dengan konsep ala Mega Audio Jakarta ini, kamu bisa langsung meluncur ke Ruko Green Garden Blok A14 No. 50, Jalan Panjang, Kebon Jeruk, RT.1/RW.3, Kedoya Utara, Kec. Kb. Jeruk, Kota Jakarta Barat.
No comments so far.
Be first to leave comment below.