Amoplusmagz
GRAMOND R1 CLASSIC GOLD GRAMOND R1 CLASSIC GOLD
Jakarta, amoplusmagz.com - Speaker menjadi hal yang paling penting ketika kita hendak mengupgrade sistem audio pada mobil kita. Cara kita memilih jenis speaker pun... GRAMOND R1 CLASSIC GOLD

GRAMOND R1 CLASSIC GOLD

“Speaker 2 way klasik dengan kualitas modern.”

Jakarta, amoplusmagz.com – Speaker menjadi hal yang paling penting ketika kita hendak mengupgrade sistem audio pada mobil kita. Cara kita memilih jenis speaker pun akan sangat mempengaruhi hasil dan kualitas output suara yang akan dihasilkan nantinya. Maka dari itu, berbagai brand audio selalu berlomba-lomba menghasilkan produk speaker yang berkualitas dan dapat memenuhi kebutuhan para pemain audio.  Seperti pada salah satu produk speaker dari sebuah brand audio yang cukup terkenal yang satu ini, Gramond.

Pada halaman ini, kita akan mereview salah satu produk speaker 2 way buatan Gramond yang diberi nama Gramond R-1 Classic Gold. Setelah membuka segel packaging, kami mendapati sepasang speaker berwarna hitam pekat di bagian muka kardus packaging. Lalu kami meboyongnya ke ruang uji coba lab Amo dan menjajalnya dengan menyambungkan pada processor dan amplifier untuk mendapati kualitas suaranya.

Oops...
Slider with alias cuteslide2 not found.

Setelah di coba, speaker Gramond R1 Classic Gold ini merupakan sebuah speaker 2 way yang di desain untuk diaplikasikan ke Hi-Fi mobil. Desain speaker yang dirancang pada speaker ini kombinasi antara sepasang tweeter dengan resonansi rendah  dan coated paper cone midbass dengan high Q. Sehingga harmonisasi suara yang dihasilkan oleh “old paper sound” menjadi kunci dari Gramond R-1 untuk memberikan  sebuah netralitas dan akurasi suara vokal dan segala jenis instrument musik. Speaker ini merupakan sistem loudspeaker 2 arah yang luar biasa untuk Hi-Fi mobil.

Setelah menjajal speaker ini dengan beberapa musik kontes audio, kami merasakan bahwa speaker 2 way ini merupakan salah satu speaker Gramond yang bersuara jernih dan dapat melantunkan suara vocal dan instrument musik secara harmoni di telinga. Tak hanya sampai disitu, tuning yang diterapkan pada midbass speaker ini juga menghasilkan tone suara yang low namun sangat bertenaga. Cukup untuk  mengimbangi suara tweeter yang lantang.

Oops...
Slider with alias runslide2 not found.

Spesifikasi :

Woofer:

  • Ultra stiff die cast chassis
  • Coated paper cone for stability against humidity
  • Long linear cone excursion with 33mm voice coil
  • Design for infinite baffle application
  • Inverted dust cap for off axis application.

Tweeter:

  • 34mm soft dome tweeter
  • 900Hz resonance
  • Cross over:
  • 6 dB/oct @ 2400 Hz with Eq.

No comments so far.

Be first to leave comment below.

Your email address will not be published. Required fields are marked *