Amoplusmagz
3 Way Keren Mobil Harian 3 Way Keren Mobil Harian
"Awalnya, sang owner gak berminat karena mobil ini bukan dirancang untuk kompetisi, tetapi bagi kami mobil kompetisi atau harian itu gak ada yang berbeda,... 3 Way Keren Mobil Harian

3 Way Keren Mobil Harian

Blitar, amoplusmagz.com – Untuk mendapatkan performa terbaik dari sistem car audio yang dibangun memang perlu kombinasi apik antara perangkat car audio yang dipasang dengan installer yang memasang. Bagi Ristiarto, hal itu menjadi keharusan. Tak cukup sekali ia berkonsultasi terkait instalasi. Tak cukup satu installer ia datangi untuk berkonsultasi hingga akhirnya ia menemukan installer Concerto Blitar yang menurutnya pas untuk membangun sistem car audio dengan komponen car audio andalan lengkap dengan spesifikasi yang disiapkan Concerto Blitar untuk dibangun dalam mobil Suzuki Ertiga yang menjadi mobil kesehariannya. Untuk itu, Ristiarto rela menempuh jarak jauh dari kota Jogjakarta, tempat ia tinggal, ke Blitar, Jawa Timur agar bisa mendapatkan hasil optimal.

Concerto-Blitar-amoplusmagz
Oops...
Slider with alias cuteslide2 not found.
Oops...
Slider with alias runslide2 not found.

“Sang owner sudah berkonsultasi dengan beberapa installer dan terakhir datang kepada kami, dan akhirnya jatuhlah pilihan untuk speksifikasi audio yang seperti ini karena beliau menginginkan karakter yang berbeda tentunya sesuai dengan seleranya,” ungkap sang installer.

Lalu, seperti apa sih komponen car audio pilihan sang installer?

Mengolah sinyal dari head unit, installer menempatkan DSP amplifier STEG MDSP10.

STEG MDSP10 diken sebagai model unggulan STEG yang benar-benar serba bisa yang tidak hanya memberikan tenaga dan dinamika tak terkendali untuk suara hi-fi sesungguhnya, namun pada saat yang sama hadir dengan semua prasyarat untuk integrasi yang mudah ke dalam kendaraan. Dengan enam input tingkat tinggi, input digital optik dilengkapi dengan sempurna untuk adaptasi tanpa batas ke sistem suara multi-saluran yang ada. Platform CoProcessor 32 Bit Tingkat Lanjut Tentu saja dilengkapi dengan platform 32 Bit milik STEG yang tidak hanya mengambil alih semua tugas kontrol dengan sangat cepat, tetapi juga menangani banyak fungsi audio: efek suara fantastis seperti Augmented Bass Processing atau Real Center juga diterapkan. Model ini memiliki rangkaian fitur yang luas dan daya output yang besar yaitu 8 x 50 Watt pada 4 Ohm, 4 x 160 Watt pada 4 Ohm. Tentu saja, STEG MDSP10 dapat dengan mudah dikonfigurasi melalui perangkat lunak pc STEG yang baru, profesional, dan sangat intuitif. Model ini diperkuat mono amplifier STEG S600.

DSP amplifier dan mono amplifier masing-masing menguatkan sinyal line up speaker dengan konsep 3 way yang terdiri dari Tweeter Audiocircle proline, Midrange STEG MSS3, dan Midbass Audiocircle proline, sedangkan mono amplifier menguatkan sinyal frekuensi rendah yang bakal direproduksi subwoofer STEG ST10.

Untuk perkabelan, sistem menggunakan master stroke dan didukung peredam Dios della musica serta absorber STEG.

Sistem car audio melampaui ekspektasi consumer, selain mampu memanjakan kuping, sistem car audio mobil harian miliknya ternyata mampu menyabet 4 tropy dari beberapa asosiasi saat mengikuti kontes audio.

“Awalanya, sang owner gak berminat karena mobil ini bukan dirancang untuk kompetisi, tetapi bagi kami mobil kompetisi atau harian itu gak ada yang berbeda, kita selalu malakukan SOP yang sama dan ternyata berhasil, ” tutup installer Concerto Blitar.

No comments so far.

Be first to leave comment below.

Your email address will not be published. Required fields are marked *