Amoplusmagz
Sebuah Cerita Dari Kota Solo Sebuah Cerita Dari Kota Solo
Yaris biru yang terparkir di salah satu sudut kota Solo merupakan sebuah mobil garapan Anggoro Academy Solo. Salah satu mobil yang berhasil menarik perhatian ... Sebuah Cerita Dari Kota Solo

Kota beserta semua hal yang ada didalamnya ramah, termasuk sistem audio di mobil asal solo ini sangat ramah di telinga

Amoplus Magazine – Pada halaman ini, tim Amo Plus berkunjung ke sebuah kota di ujung timur provinsi Jawa Tengah. Kota yang terkenal dengan keramahannya, kota yang terkenal dengan mahakarya batiknya. Ini dia kota Solo. Di kota ini, tim Amo Plus masih terus mencari kandidat-kandidat pemain audio dan workshop-workshop terbaik yang menarik untuk ditelisik.

Yaris biru yang terparkir di salah satu sudut kota Solo merupakan sebuah mobil garapan Anggoro Academy Solo. Salah satu mobil yang berhasil menarik perhatian  telinga tim Amo Plus. Sistem audio mobil pada si Yaris dimodifikasi dengan genre sound quality (SQ). Berikut ini perincian perangkat apa saja yang digunakan oleh sang installer untuk mendapatkan tuning suara yang diinginkan.

Untuk bagian  head unit-nya, sang installer meggunakan head unit Clarion HX-D2. Sebuah head unit yang memberikan experience menyajikan suara natural..

Sementara itu, untuk urusan speakernya ia mempercayakan pada kemampuan speaker 3way buatan Gramond. Ia memasang speaker ini dengan posisi penempatan seperti pada umumnya. Dengan formasi tweeter dan midrange di pilar A dan midbass di doortrim pintu.

Oops...
Slider with alias cuteslide2 not found.
Oops...
Slider with alias runslide2 not found.

Untuk perangkat prosessornya, ia menggunakan prosesor keluaran Alpine tipe PXA H800. Processor ini memiliki kualitas yang mumpuni dalam mengkoordinir output suara daam sebuah sistem. Ia juga memiliki koneksi yang baik dengan head unit. Sehingga dapat menghasilkan kinerja yang sangat kooperatif dan maksimal.

Di bagian bagasi belakang terdapat beberapa perangkat penunjang yang dipasang secara berdampingan di lantai bagasi. Ada dua unit power Gramond yang mengapit sebuah subwoofer phas audio. Subwoofer ini memantulkan output suaranya ke langit-langit bagasi.

Perjalanan di kota Solo tak lagi menjadi sesuatu yang hampa. Satu persatu pemain audio terbaik memunculkan batang hidungnya. Tim Amo Plus tak sabar untuk menemukan kandidat pemain audio lainnya yang memiliki segudang cerita di dunia peraudioan. Untuk anda yang tinggal di kota Solo, anda bisa menjadikan Anggoro Academy Solo sebagai partner workshop anda

No comments so far.

Be first to leave comment below.

Your email address will not be published. Required fields are marked *