Amoplusmagz
Pioneer  TS-J170C : Efisien dan Bertenaga Pioneer  TS-J170C : Efisien dan Bertenaga
Dari hasil uji dengar yang kami lakukan pada speaker Pioneer TS-J170C, ternyata memang tergolong cukup efisien, karena hanya dengan menggunakan amplifier yang berdaya... Pioneer  TS-J170C : Efisien dan Bertenaga

Pioneer  TS-J170C : Efisien dan Bertenaga

Jakarta, amoplusmagz.com – Pioneer  merupakan salah satu brand yang selalu konsisten dalam memproduksi komponen audio mobil, bahkan selalu menghadirkan produk-produk inovatif dan salah satu nya adalah speaker 2-way yang merupakan produk terbaru yang belum lama ini masuk lab AmoPlus yaitu Pioneer TS-J170C.

Pioneer-TS-J170C-amoplusmagz
Oops...
Slider with alias cuteslide2 not found.
Oops...
Slider with alias runslide2 not found.

Pioneer  TS-J170C adalah sistem speaker 2-way yang dikemas dengan konsep menggunakan komponen crossover pasif dalam paket penjualannya. Dikemas dalam satu dus khusus yang terlihat mewah, dimana penampilan komponen speaker sudah terpampang dalam bentuk foto di bagian kemasannya. Ketika tim AmoPlus unboxing dari kotaknya, terlihat jajaran sepasang speaker midbas dan tweeter serta sepasang modul crossover 2-jalur yang juga tersedia pada paket tersebut.

Pioneer TS-J170C merupakan jenis speaker yang terdiri dari driver midbas dan tweeter. Midbasnya berukuran 17 cm yang konusnya berbahan baku Injection Molding Carbonized, sehingga terasa enteng, sedangkan tweeternya jenis softdome.

Jika melihat crossver pasif bawaan Pioneer TS-J170C dikemas dengan boks transparan, sehingga dapat terlihat setiap komponennya. Di dalamnya terdapat sirkuit pasif dengan tapis 2-way yang  telah disesuikan titik potong frekuensinya dengan driver dan disetting secara fix. Crossover sudah dilengkapi dengan perkabelan tersendiri, sehingga tinggal pasang saja ke speaker.

Pioneer  TS-J170C memiliki penampilan dengan gaya tersendiri, dimana setiap driver memang sudah disiapkan dalam proses mountingnya, sehingga memudahkan proses pemasangan serta instalasinya. Dan untuk seri tenyata termasuk produk edisi spesial yang biasanya dibuat dalam jumlah terbatas.

Dari hasil uji dengar yang kami lakukan pada speaker Pioneer  TS-J170C, ternyata memang tergolong cukup efisien, karena hanya dengan menggunakan amplifier yang berdaya sedang saja, sudah mampu memberikan energi yang solid dalam  menghasilkan karakter bas. Bahkan kami rasakan sajian musik dapat tersaji secara dinamis, sehingga speaker 2-way ini representatif dalam reproduksi musik bergenre jazz fusion maupun rock.

Spesifikasi :

Nominal Impedance 4 Ohm

Sound Pressure Level (Sensitivity) 91 dB

Continuous Power Handling  (RMS)45 W

Diameter 17 cm

Magnet Material Strontium

Frequency Range 30 Hz to 58.000 Hz (-20dB)

Maximum Peak Power Handling 260 W

Cone Material Injection Molding Carbonized Cone

Magnet Weight 269 gram

Crossover Frequency 5.200 Hz

No comments so far.

Be first to leave comment below.

Your email address will not be published. Required fields are marked *