Helix PF K165.2 : Terjangkau dan Berkualitas
Jakarta, amoplusmagz.com – Dalam dunia reproduksi suara audio mobil, nama Helix tentunya sudah cukup lekat bagi para Antusias car audio system, dimana kali ini Lab AmoPlus kehadiran satu paket speaker dengan seri Pure F yang diklaim mampu bertenaga dan mengeluarkan daya maksimum dari amplifier berkat teknologi 3 Ohm.
Speaker Pure Series ini dirancang dengan desain yang memiliki susunan material dengan setiap detail secara rinci, termasuk untuk diaplikasikan dalam kendaraan dengan tingkat kompatilibilitas tinggi, termasuk dengan sistem perkabelan plug n play berkat desain “Flex-Crossover” yang mampu mengangani masing-masing driver.
Untuk pembagian jalur frekuensi, sistem speaker ini menggunakan “Flex-Crossover” dengan dua bagian tepisah, dan sangat hemat ruang memaksimalkan fleksibilitas pemasangan, misalnya saat tweeter diposisikan di pilar A dan woofer di pintu. Ini menawarkan keuntungan yang cukup menentukan, terutama dalam instalasi ruang terbatas. Selain itu, crossover tweeter dilengkapi dengan penyesuaian level dua tahap, yang memungkinkan adaptasi untuk selera musik yang diinginkan.
Helix PF K165 merupakan salah seri Pure F berupa paket berisi dua pasang driver dengan konfigurasi 2-way system speaker yang dikemas untuk sistem pasif, dimana telah disertakan komponen crossover pada setiap driver. Desain speaker ini terasa lebih dinamis dari konus woofer dengan penggunaan bahan berkualitas tinggi serat karbon yang disematkan di konus polipropilen woofer, sedangkan tweeter kubah berlapis silk 20 mm dengan magnet neodymium untuk reproduksi frekuensi tinggi yang diharapkan mampu menjamin kualitas suara lebih transparan.
Speaker tekonologi Jerman ini memiliki desain yang dikemas secara eksklusif, dimana tampilannya terlihat dengan konstruksi yang rapi dan halus dalam pembuatannya, sehingga memberi kesan berkelas, walau produk yang satu ini bukanlah seri tertingginya.
Dari hasil review kali ini pada speaker Helix PF K165, seperti biasa, produk Helix yang umum diurutkan berdasarkan seri, mulai dari seri F hingga seri C, maka seri yang ini sebagai sistem komponen dengan jalur yang lebih tinggi, karena Anda memiliki pilihan sistem 2-way dengan kemampuan optimal untuk menunjang sistem audio mobil yang mudah dalam instalasi maupun jaminan kualitas baik, tentunya dengan kompatilitas tinggi.
Spesifikasi:
Power RMS / Max. | 60 / 120 Watts |
Frequency response | 55 Hz – 22,000 Hz |
Impedance | 3 Ω |
Sensitivity | 92.5 dB @ 2.83V / 1m 88.5 dB @ 1W / 1m |
Cone material | TW: Silk dome M: W: Injected polypropylene with embedded carbon fibers |
Crossover | Separate, 12/12 dB slope and tweeter protection |
Outer diameter | TW: – 33.1 mm / 1.30″ – OE mount:36 mm / 1.42” – flush mount: 42 mm / 1.65” – angle mount: 36 mm / 1.42” M: – W: 165 mm / 6.50″ |
Installation diameter | TW: – 33.1 mm / 1.30″ – OE mount: 36 mm / 1.42” – flush mount: 36 mm / 1.42” – angle mount: – M: – W: 142 mm / 5.59″ |
Installation depth | TW: – 9.8 mm / 0.38″ – OE mount: 16,8 mm / 0.66” – flush mount: 11 mm / 0.43” – angle mount: – M: – W: 61 mm / 2.40″ |
Dimensions crossovers | 75.5 x 35.1 x 24 mm / 2.97 x 1.38 x 0.95” |
No comments so far.
Be first to leave comment below.