Amoplusmagz
Crescendo Revolution 3A4 : Murninya Suara Musik Crescendo Revolution 3A4 : Murninya Suara Musik
amplifier Crescendo Evolution 3A4 kami coba untuk dikonfigurasi dengan sistem speaker 2-way. Hasilnya memang tidak dapat disangkal kalua penguat daya ini tidak saja memberi... Crescendo Revolution 3A4 : Murninya Suara Musik

Crescendo Revolution 3A4 : Murninya Suara Musik

Jakarta, amoplusmagz.com – Yang sangat menentukan kualitas suara secara keseluruhan dari sistem audio mobil salah satunya adalah komponen power amplifier, dimana akan mempengaruhi kontribusi daya untuk dapat menangani setiap komponen speaker. Dan kali ini Crescendo sebagai salah brand yang sudah cukup lekat  di kalangan pecinta audio mobil, kembali menampilkan produk terbaiknya yaitu berupa unit power amplifier yang diberi embel-embel ‘Revolution’ karena produk ini digadang menjadi sebuah revolusi yang menerapkan prinsip-prinsip terkini di dunia audio.

Crescendo-Evolution-3A4-amoplusmagz
Oops...
Slider with alias cuteslide2 not found.
Oops...
Slider with alias runslide2 not found.

Produk Crescendo yang masuk lab AmoPlus kali ini adalah power amplifier seri Revolution 3A4 yang merupakan jenis penguat daya 4 channel yang didukung oleh daya keluaran yang tergolong cukup besar untuk mengkonsumsi setiap driver speaker, bahkan kami anggap ini merupakan jenis penguat daya yang siap tempur tanpa pernak Pernik. Amplifier ini merupakan penguat suara murni tanpa modifikasi signal seperti crossover dan bass boost yang kini fungsinya telah diambil alih oleh digital signal processor (DSP)

Crescendo-Evolution-3A4-amoplusmagz

Crescendo Revolution 3A4 dilengkapi dengan sistem pengaturan standar seperti pada bagian panel satu terpisah menjadi dua bagian, untuk pengaturan hanya terdapat trim control Gain saja, tidak seperti kebanyakan jenis amplifier sejenis yang  dilengkapi dengan fitur pengaturan yang cukup banyak, di bagian ini juga hanya terdapat jalur masukan model RCA sebanyak 4 channel.

Pada bagian panel lainnya, terdapat jalur terminal keluaran speaker yang juga terpisah untuk rear dan front speaker serta terminal serta mampu dikonfigurasi dengan mode bridge untuk menghasilkan daya lebih besar . sedangkan strum aki yang posisi on/off nya dapat diakses melalui head unit dengan fasilitas jalur remote yang disediakan.

Pada penampilan tingkat optimalnya,  power amplifier ini mampu menghasilkan daya sebesar 220 Watt RMS untuk 2 channel dengan metode bridge pada impedansi 4 Ohm yang tentunya sangat mencukupi untuk kebutuhan speaker berdaya masukan besar, bahkan dengan tanggapan frekuensi dengan rentang frekuensi luas, memberi keleluasan bagi Installer dalam melakukan konfigurasi sistem audio secara lebih akurat.

Crescendo-Evolution-3A4-amoplusmagz

Crescendo Evolution 3A4 menggunakan konsep desain penguat daya kelas D yang memiliki efisiensi tinggi, apalagi  amplifier tersebut didukung oleh komponen berkualitas tinggi seperti induktor Sagami dari Jepang dan chip amplifier audio NXP dari Philips sehingga kualitas suara yang dihasilkan berkelas Audiophile. Seperti telah kita tahu bahwa Evolution 3A4 hanya dipersenjatai preamplifier murni tanpa crossover aktif sehingga kualitas suara tidak terdegradasi.

Keunggulan dari produk ini, diantaranya adalah mampu menghasilkan suara di rentang frekuensi 9 Hz hingga 40 kHz, sehingga bisa memainkan file musik beresolusi tinggi tanpa terkandala.

Selain itu, Crescendo Revolution 3A4 ini juga memiliki Signal to Noise Ratio sebesar 102dB, yang diharapkan dapat menampilkan karakter suara bersih.

Saat kami lakukan pengujian, amplifier Crescendo Evolution 3A4 kami coba untuk dikonfigurasi dengan sistem speaker 2-way. Hasilnya memang tidak dapat disangkal kalua penguat daya ini tidak saja memberi detil  suara yang baik tanpa noise, faktor dampingnya juga tergolong  baik dalam mengkontrol setiap lonjakan musik dinamis tanpa distorsi, sehingga dapat menyajikan karakte musik yang jernih dan enerjik.

Spesifikasi :

Amplifier design : Class AB

Power at 4 Ω stereo : 4 x 70 Watts

Power at 2 Ω stereo : 4 x 110 Watts

Power at 4 Ω bridged : 2 x 220 Watts

Input sensitivity : 5 Volts – 350 miliVolts

Frequency response : 9 Hz – 40 kHz

Signal to noise ratio : 102 dB (rated power)

Dimensi 270 × 150 × 60 mm

 

No comments so far.

Be first to leave comment below.

Your email address will not be published. Required fields are marked *