Amoplusmagz
Budget Minim, Optimal di Treatment Budget Minim, Optimal di Treatment
Sistem audio di mobil ini dibangun oleh gerai audio Dynamics Autosound, Jakarta. Genre yang dipilih adalah sound quality. Mengingat budget yang minim, perangkat yang... Budget Minim, Optimal di Treatment

Mengakali budget minim dengan treatment apik

Amoplus Magazine – Membangun sistem audio itu tak melulu harus dengan budget yang mahal. HRV ini budget perangkat audionya tak sampai 30 juta, namun hasil suaranya mampu bersaing di ranah kompetisi. Pemilihan perangkat serta proses installasi yang baik menjadi kunci utama dalam menghasilkan hasil terbaik. Karenanya meski dibangun dengan budget minim sistem audio di HRV ini tetap mampu membuat telinga nyaman saat mendengarkannya.

Sistem audio di mobil ini dibangun oleh gerai audio Dynamics Autosound, Jakarta. Genre yang dipilih adalah sound quality. Mengingat budget yang minim, perangkat yang digunakan pun sebetulnya tak begitu banyak. Namun semuanya tetap dapat bekerja optimal berkat treatment apik yang diterpkan oleh sang installer.

Di bagian depan, konsol head unit diisi oleh perangkat lansiran Kenwood. Sementara itu untuk speaker dihuni oleh satu set komposisi 2way Crescendo Evo 3S2. Guna mendapat hasil suara yang lebih baik maka dalam hal ini penempatan speaker depan diatur sedemikian rupa. Tweeter dipasang seperti biasa di pilar A, sedangkan untuk midbass posisinya pada doortrim sedikit dirubah angle-nya menjadi lebih menghadap ke atas. Hal tersebut dimaksudkan agar si midbass dapat bekerja lebih optimal.

Untuk penghasil suara bass, di bagian belakang mobil turut ditambahkan satu buah subwoofer Crescendo Beat berukuran 10”. Sekilas ukuran box yang digunakan untuk tempat bersarangnya subwoofer memang nampak cukup besar. Namun tentunya semua sudah diperhitungkan oleh sang installer sehingga hasil suara bass-nya tetap pas di telinga.

Satu amplifier Crescendo Evo 1A4 didaulat untuk mendrive speaker-speaker yang terpasang pada mobil ini. Kemudian untuk perangkat pengolah suaranya dipercayakan pada prosesor Audison Bit Ten.

Beberapa kali kami mendapati HRV ini diturunkan dalam ajang kontes audio mobil. Dilihat dari perolehan poin yang didapat mobil ini terbukti mampu bersaing ketat dengan para kontestan lainnya. Bukan tak mungkin dalam beberapa waktu kedepan beberapa trophy akan sanggup dibawanya pulang.

Oops...
Slider with alias cuteslide2 not found.
Oops...
Slider with alias runslide2 not found.

Mengenai sistem yang diterapkan, komposisinya memang terlihat simple. Namun kalau sudah bicara soal hasil suara tentunya tak perlu diragukan. Untuk ukuran mobil dengan audio low budget, HRV ini sudah bisa dikatakan memiliki performa baik. Terbukti pada sejumlah kompetisi perolehan poinnya hanya selisih beberapa saja dari para pesaingnya. Hal tersebut menunjukan bahwa sistem audio yang terpasang didalamnya bekerja dengan baik dan menghasilkan suara yang baik pula.

No comments so far.

Be first to leave comment below.

Your email address will not be published. Required fields are marked *