Amoplusmagz
Coba Jajaki Atmosfer Kompetisi Coba Jajaki Atmosfer Kompetisi
Livina ini sejatinya memang merupakan mobil harian. Saat awal pembangunan audionya sang pemilik belum terpikir untuk mengikut sertakan mobilnya ini ke dalam sebuah kompetisi.... Coba Jajaki Atmosfer Kompetisi

Meski tak dipersiapkan khusus untuk kontes, namun keberadaannya patut diperhitungkan.

Livina ini sejatinya memang merupakan mobil harian. Saat awal pembangunan audionya sang pemilik belum terpikir untuk mengikut sertakan mobilnya ini ke dalam sebuah kompetisi.  Karenanya penyusunan audio di dalam mobil ini pun terkesan sederhana. Namanya saja untuk harian, yang terpenting suaranya dapat dinikmati. Namun seiring berjalannya waktu mulai muncul keinginan dari sang pemilik untuk menjajaki ketatnya persaingan di kancah kontes car audio. Sejak saat itulah ia mulai merapikan sistem audio yang terpasang di mobilnya tersebut.

Akhir tahun kemarin ia terlihat muncul sebagai peserta dalam sebuah kontes yang terselenggara di bilangan Kemayoran, Jakarta Pusat. Sepertinya mobil ini telah benar-benar dipersiapkan untuk mengikuti kontes tersebut. Terlihat beberapa treatment akustik telah dilakukan terhadap mobil ini. Yang paling terlihat adalah di area kabin depan. Tepatnya diatas dashboard di mobil ini telah dipasangkan diffuser di tiga titik yang berbeda, yakni tengah, serta bagian pojok kanan dan kiri dashboard. Seperti yang telah diketahui, diffuser berfungsi sebagai penyebar suara. Dan pada frekuensi tertentu juga ada yang turut diserap olehnya. Pada intinya perangkat ini diaplikasikan guna memperbaiki sektor akustik di area kabin Livina ini. Agar rambatan suara bisa mengalir lebih baik.

Head unit

Mungkin bagi pemain lama tidak akan asing dengan merek head unit yang dikenakan oleh Livina ini, yaitu Denon DCT 100. Beberapa waktu silam namanya sempat melambung di belantika car audio tanah air. Tak sedikit pula pemain audio yang mengakui kualitasnya. Karena hal itulah meskipun dari segi penampakannya terlihat lawas namun sang pemilik meyakini keampuhannya  masih bisa diandalkan di era yang sekarang ini.

Sebagaimana pemain SQ yang lainnya, formasi penggunaan speaker di mobil ini pun dapat dikatakan hampir sama. Yaitu pada lini depannya diisi oleh kombinasi speaker 3 way, dan di bagian belakang diisi oleh sebuah subwoofer. Speaker-speaker yang diaplikasikan di mobil ini keseluruhannya berlabel Impulse.

Sound processor

Dalam aliran SQ prosesor memiliki peran penting untuk membuat suatu sistem bisa mengeluarkan suara yang bagus. Dalam artian rapi dan nyaman untuk didengar. Pada mobil ini untuk peran tersebut diemban oleh prosesor ARC Audio, DSP 8.

Secara keseluruhan sistem yang diterapkan memang terlihat sederhana. Tapi berkat treatment yang dilakukan suara yang dikeluarkan pun tak bisa dianggap biasa. Tak heran bila akhirnya sang pemilik tertarik untuk menjajaki ketatnya aroma persaingan dalam sebuah kompetisi car audio di tanah air ini.

No comments so far.

Be first to leave comment below.

Your email address will not be published. Required fields are marked *